7 Bunga Deposito Bank Syariah Tertinggi 2024

2 min read

Bunga Deposito Bank Syariah

Bunga deposito bank Syariah tertinggi tetap menjadi prioritas utama bagi yang ingin melakukan deposito dengan prinsip islami. 

Hal tersebut karena pihak nasabah ingin menyimpan dananya secara aman, sesuai prinsip namun tetap menguntungkan. 

Apalagi deposito bank syariah dinilai halal karena tidak ada riba sehingga tidak melanggar syariat islam. 

Agar tidak salah dalam menentukan pilihan dan memperoleh bunga deposito bank Syariah tertinggi, berikut pembahasan lengkapnya!

Baca Juga : Simulasi Deposito BNI: Bunga dan Caranya

Bunga Deposito Bank Syariah Tertinggi

Bunga Deposito Bank Syariah

Dunia perbankan juga menyediakan sistem syariah dalam pengelolaannya, salah satunya adanya layanan deposito dengan sistem Syariah. 

Jenis simpanan ini menjadi pilihan yang tepat bagi nasabah yang ingin mengelola keuangan dengan menggunakan prinsip islam. 

Penyimpanan uang tidak hanya dalam bentuk tabungan saja namun juga bisa menggunakan deposito apalagi yang menggunakan sistem syariah ini. 

Deposito merupakan salah satu bentuk investasi berjangka yang mempunyai resiko lebih rendah dibanding produk perbankan lain. 

Banyaknya keutamaan yang ditawarkan deposito ini memang menguntungkan namun masyarakat Indonesia yang mayoritas muslim masih takut dengan sistem yang ditawarkan. 

Hal tersebut karena dikhawatirkan dalam pengelolaannya ada riba yang tercampur jadi tidak sesuai dengan prinsip islam. 

Pengelolaan deposito bank Syariah menggunakan sistem mudharabah yaitu suatu bentuk kerjasama antara kedua belah pihak dengan sistem bagi hasil. 

Dengan begitu bunga deposito syariah tertinggi berbeda tergantung bank, dan akad di awal. 

Baca Juga : Bunga Deposito BNI 10 Juta Terbaru

Daftar Bunga Deposito Bank Syariah 

Bunga Deposito Bank Syariah

Diatas telah dijelaskan jika bunga deposito bank Syariah tertinggi berbeda, tergantung akad yang dilakukan di awal dan kebijakan masing-masing bank. 

Tentunya faktor tersebut bisa menjadi salah satu pertimbangan dalam memilih produk deposito syariah. 

Adapun daftar bunga deposito bank Syariah di Indonesia adalah sebagai berikut: 

1. Bank Syariah Indonesia

Bank Syariah Indonesia atau lebih dikenal dengan BSI merupakan hasil merger dari BNI Syariah, Syariah Mandiri dan BRI Syariah. 

Ada dua jenis deposito yang ditawarkan layanan ini, yaitu deposito rupiah dan balas dengan tenor 1 hingga 12 bulan. 

Untuk mata uang rupiah setoran minimal yang ditetapkan adalah  Rp2.000.000,00 dengan biaya break senilai Rp25.000,000. 

Sedangkan untuk deposito valas setoran awal senilai USD 1000 dan nasabah diwajibkan untuk membayar biaya tambahan break senilai USD 10. 

Adapun suku bunga deposito bank Syariah yang ditetapkan BSI untuk waktu 1 dan 3 bulan adalah 38% dan suku bunga bank syariah tertinggi di 6 dan 12 bulan, yaitu 39%. 

2. Bank Muamalat 

Bank Muamalat yang merupakan bank pertama murni Syariah pertama di Indonesia yang telah berdiri sejak tahun 1992. 

Dalam pengelolaannya didasarkan pada prinsip syariah dengan pengawasan langsung dari Dewan Pengawas Syariah, termasuk dalam layanan deposito. 

Jadi untuk deposito bank Syariah tertinggi pada bank Muamalat tidak bisa ditentukan karena semua berdasarkan pada kesepakatan di awal. 

Baca Juga : Cara Deposito BNI: Syarat dan Nominal Minimal

3. Bank BTN Syariah

Bank BTN Syariah menerapkan sistem perbankan yang pelaksanaannya menggunakan hukum Syariah, termasuk pada layanan deposito. 

Penyaluran dana deposito menggunakan prinsip ajad dengan penyaluran dana usaha yang halal dan juga menguntungkan, berikut rinciannya: 

Jangka waktuSuku Bunga 
1 bulan40% : 60%
3 bulan43% : 57%
6 bulan 44% : 56%
12 bulan 44% : 56%

4. Bank Danamon Syariah

Sama seperti bank Syariah pada umumnya dalam pengelolaan produk perbankannya bank ini menggunakan prinsip islami. 

Dalam pengelolaan produk deposito miliknya bunga yang diberikan sesuai perjanjian kedua belah pihak jadi tidak bisa ditentukan bunga deposito bank syariah tertinggi.

5. Bank Bukopin Syariah 

Deposito bukopin syariah merupakan jenis investasi dana yang didasarkan pada akad mudharabah yang tidak bertentangan dengan prinsip syariah. 

Untuk penarikan deposito ini hanya bisa dilakukan di waktu tertentu berdasarkan perjanjian kedua belah pihak. 

Mengenai suku bunga bank syariah tertinggi yang ditetapkan untuk bank ini adalah sebagai berikut: 

Jangka waktuSuku Bunga 
1 bulan47% : 53%
3 bulan46% : 54%
6 bulan 45% : 55%
12 bulan 44% : 56%

Baca Juga : Syarat Daftar BNI Sekuritas dan Call Center

6. Bank CIMB Niaga Syariah 

Deposito berjangka syariah dari CIMB Niaga menggunakan akad mudharabah dimana pendaftarannya bisa dilakukan secara online maupun offline. 

Untuk suku bunga deposito di bank ini bisa berubah setiap bulannya sesuai Gross Yield Distribution (GYD). 

7. Bank Mega Syariah 

Deposito bank Mega Syariah menerapkan prinsip syariah melalui akad Mudharabah Mutlaqah dalam penerapannya dan tersedia dalam IDR dan USD. 

Bunga deposito bank ini mengikuti profit distribution bank setiap bulannya jadi tidak selalu sama.

Cara Menghitung Bunga Deposito Per Bulan

Bunga Deposito Bank Syariah

Setelah mengetahui suku bunga deposito bank Syariah tertinggi, pastinya calon nasabah juga ingin mengetahui cara menghitungnya. 

Jika menghitung bunga deposito per bulan deposito konvensional menggunakan aturan dana deposito + (suku bunga tergantung tenor -pajak bunga) lain halnya dengan deposito Syariah. 

Hal tersebut karena deposito syariah menerapkan bagi hasil yang kompetitif dimana hasil yang diperoleh akan mengikuti profit distribution pihak bank. 

Baca Juga : Cara Meminjam Uang di Shopee

Cara Menghitung Bunga Deposito 100 Juta

Sama seperti ketentuan deposito Syariah dimana suku bunga yang berikan berdasarkan akad mudharabah jadi tergantung profit bank. 

Namun jika deposito konvensional maka menggunakan rumus dana deposito + (suku bunga tergantung tenor -pajak bunga). 

Begitu juga dengan cara menghitung bunga deposito 10 juta memiliki ketentuan yang sama.

Demikian pembahasan mengenai bunga deposito bank syariah tertinggi yang bisa dijadikan referensi bagi yang ingin melakukan deposito.