4 Cara Mengecek Rekening BCA Masih Aktif Atau Tidak 2024

2 min read

Cara Mengecek Rekening BCA Masih Aktif Atau Tidak

Cara mengecek rekening BCA masih aktif atau tidak sangat penting untuk diketahui. Terlebih jika kalian mempunyai banyak rekening dan ada salah satu jenis rekening BCA yang sudah lama tidak digunakan bertransaksi.

Biasanya kartu yang sudah lama tidak digunakan tersebut terkadang menjadi tidak aktif, sehingga kalian harus melakukan prosedur untuk mengaktifkan kartu kembali agar bisa menikmati layanan perbankan dari BCA.

Penasaran dengan Cara mengecek rekening BCA masih aktif atau tidak ? Untuk informasi selengkapnya, silahkan simak uraian di bawah ini.

Baca Juga : 3 Cara Bayar PLN Non Taglis Via BCA Mobile

Cara Mengecek Rekening BCA Masih Aktif Atau Tidak

Cara Mengecek Rekening BCA Masih Aktif Atau Tidak

BCA atau Bank Central Asia telah menjadi salah satu bank swasta terbesar di Indonesia. Tentunya, sudah banyak nasabah dari berbagai kalangan yang menggunakan layanan dari perbankan tersebut.

Pastinya diantara nasabah tersebut ada beberapa orang yang tidak selalu aktif untuk memakai layanan transaksi lewat rekening bank BCA.

Mengenai hal diatas, semua bank di Indonesia telah menerapkan ketentuan bagi rekening yang tidak melakukan aktivitas finansial apapun selama 6 bulan berturut-turut maka otomatis akan dinonaktifkan.

Namun penonaktifan tersebut tentunya tidak dilakukan tanpa persyaratan apapun. Penonaktifan bisa dilakukan dengan catatan saldo rekening harus di bawah ketentuan yang ditetapkan atau nol.

Sehingga dapat dikatakan rekening yang bersaldo nol dan tidak melakukan aktivitas apapun selama 6 bulan berturut-turut akan dinonaktifkan pihak perbankan secara otomatis.

Lantas, bagaimanakah Cara mengecek rekening BCA masih aktif atau tidak ? Sebenarnya untuk tahapannya sendiri cukup mudah dilakukan, namun masih banyak nasabah yang belum mengetahuinya.

Untuk itu bagi pembaca yang masih bingung dan penasaran dengan Cara mengecek rekening BCA masih aktif atau tidak, maka dibawah ini kami akan memberikan beberapa metode yang dapat dicoba.

Baca Juga : 5 Penyebab Kenapa Saldo Di M Banking BCA Berkurang

Cara Mengecek Rekening BCA Masih Aktif Atau Tidak Via Call Center

Cara mengecek rekening BCA masih aktif atau tidak

Nasabah dapat melakukan pengecekan pada rekening BCA miliknya dengan menghubungi Call center BCA. Metode ini terbilang praktis karena kalian tidak perlu repot-repot untuk keluar rumah.

Akan tetapi, sebelum menghubungi call center BCA, pastikan kalian mempunyai pulsa yang cukup dan siapkan juga informasi identitas, sebab nantinya akan dimintai informasi perihal identitas nasabah.

Berikut langkah-langkah yang dapat kalian ikuti : 

  1. Hubungi Call center BCA di 1500888
  2. Tunggu hingga terhubung dengan petugas
  3. Jika sudah terhubung, Informasikan perihal keperluan kalian
  4. Petugas akan meminta data yang dibutuhkan
  5. Ikuti instruksi hingga proses berhasil

Cara Mengecek Rekening BCA Masih Aktif Atau Tidak Via ATM

Cara Mengecek Rekening BCA Masih Aktif Atau Tidak

Nasabah juga bisa mengetahui status keaktifan rekening BCA melalui mesin ATM. Untuk langkah-langkah selengkapnya kalian bisa simak tahapan berikut : 

  1. Datangi mesin ATM BCA terdekat
  2. Masukkan kartu debit BCA ke slot yang tersedia
  3. Pilih opsi “bahasa Indonesia”
  4. Masukkan 6 digit PIN ATM BCA
  5. Kemudian, pilih transaksi apa pun
  6. Jika muncul peringatan transaksi ditolak, artinya rekening sudah tidak aktif
  7. Tekan “Cancel” untuk membatalkan transaksi

Baca Juga : 7 Cara Reprint Settlement EDC BCA & Penyebab Gagal

Cara Mengecek Rekening BCA Masih Aktif Atau Tidak Via Kantor Cabang BCA

Metode lainnya yang dapat kalian lakukan adalah dengan mengunjungi langsung kantor cabang bank BCA terdekat. Lakukan prosedur di bawah ini : 

  1. Siapkan persyaratan (KTP, ATM, buku tabungan)
  2. Kunjungi kantor cabang BCA terdekat
  3. Ambil no antrian menuju ke CS 
  4. Tunggu hingga no antrian dipanggil
  5. Serahkan persyaratan yang diperlukan
  6. Jika data sesuai, petugas akan memproses permintaan kalian
  7. CS bank akan memberitahukan keaktifan rekening 

ATM BCA Sudah Lama Tidak Digunakan Apa Masih Aktif

Menanggapi pertanyaan tersebut, perlu diketahui bahwa jika saldo di rekening BCA 0 rupiah selama 3 bulan berturut-turut, maka sistem BCA akan menutup secara sepihak rekening tersebut. 

Namun, kebijakan tersebut tidak berlaku untuk semua jenis rekening BCA, dimana hanya untuk rekening: Tahapan, Tahapan Gold, Tapres, Tahapan Xpresi, Tabunganku serta Tahapan Dollar.

Sementara untuk rekening BCA Giro baru akan tertutup otomatis dan tidak bisa digunakan kembali jika saldo Rp 0 selama 6 bulan berturut-turut.

Rekening SimPel BCA memiliki ketentuan yang beda lagi, sebab akan ditutup secara otomatis jika tidak ada aktivitas apapun selama 6 bulan berturut-turut dengan saldo Rp 5000 ke bawah.

Jika Rekening Tidak Aktif Apakah Masih Bisa Menerima Transfer

Jika rekening BCA milikmu sudah sampai pada tahap tidak aktif, maka tentunya kalian sudah tidak memiliki hak lagi terhadap rekening tersebut.

Sehingga jika ada pihak lain yang melakukan transfer ke rekening tersebut maka tidak akan berhasil, sebab akses ke rekening tersebut sudah terputus.

Baca Juga : 5 Cara Membeli Dollar Di Bank BCA & Tarik Tunai

Demikianlah informasi yang dapat kami sampaikan terkait Cara mengecek rekening BCA masih aktif atau tidak.

Sekian dan terimakasih.