Alamat Resmi Email BSI & Cara Menghubungi Terbaru 2024

3 min read

Email BSI

Email BSI adalah salah satu channel untuk pengaduan nasabah BSI saat menghadapi masalah perbankan seperti pada kartu kredit, kartu ATM, e-banking, dll. Mayoritas nasabah BSI lebih memilih metode ini untuk menghindari antrian customer yang panjang.

Selain itu pengaduan bank BSI lewat Email BSI ini kerap menjadi metode alternatif agar hemat pulsa daripada menelepon Call Center BSI.

Baca Juga : Jam Operasional BSI: Buka & Istirahat

Email BSI

Email BSI

Bank Syariah Indonesia (BSI) adalah salah satu lembaga perbankan terbesar yang menyediakan jasa dan layanan produk keuangan dengan sistem syariah.

BSI juga telah mendapatkan kepercayaan dari masyarakat di Indonesia dengan upayanya yang terus berinovasi dalam menghadirkan layanan terbaik untuk nasabah. 

Salah satunya seperti layanan customer service yang ada di setiap kantor cabang BSI dan juga layanan pengaduan konsumen melalui call center BSI.

Akan tetapi, baru-baru ini tidak sedikit diantara nasabah bank BSI yang tidak memiliki pulsa reguler untuk menghubungi BSI melalui call center.

Sehingga mereka bertanya-tanya apakah bank BSI memiliki email BSI yang dapat dihubungi?

Tentu saja. Layaknya lembaga perbankan lainnya, bank BSI juga menyediakan fasilitas email BSI bagi nasabah yang ingin mengirim pertanyaan, keluhan, pengaduan maupun komplain.

Perlu diketahui bahwa layanan tersebut bisa dihubungi kapan pun ya. Dalam 24 jam penuh, kita dapat menghubungi nomor tersebut.

Untuk harinya pun tidak terbatas di mana jika memang kamu memiliki pertanyaan di hari minggu pun pihak BRI melalui call center-nya akan siap untuk menjawabnya

Adapun untuk Email BSI sendiri adalah “contactus@bankbsi.co.id”. Nasabah bisa mengirim beberapa pertanyaan pada alamat resmi tersebut.

Jika pesan yang nasabah kirimkan sudah mendapat respon dari pihak BSI, kalian bisa langsung melihat pesan tersebut di kotak masuk atau halaman inbox.

Perlu diperhatikan bahwa nasabah harus tetap selalu berhati-hati, sebab banyak sekali oknum yang 

mengatasnamakan BSI baik melalui call centernya maupun emailnya.

Baca Juga : 8+ Cara Beli Pulsa Di BSI Mobile & Syarat

Cara Kontak Email BSI

Setelah mengetahui alamat resmi dari Email BSI, selanjutnya pembaca juga wajib memahami perihal prosedur Cara kontak email bank BSI.

Pada umumnya tahapannya cukup mudah dipraktekkan, dimana kalian hanya perlu masuk ke akun email pribadi melalui google email dan ikuti langkah-langkah berikut : 

  1. Buka akun email pribadi kalian
  2. Jika sudah masuk di halaman utama, klik “Tulis Pesan”
  3. Lalu tulis alamat email tujuan contactus@bankbsi.co.id
  4. Kemudian isi subjek
  5. Di kolom pesan, sampaikan pertanyaan yang ingin ditanyakan
  6. Klik menu Send / Kirim untuk mengirimkan pesan
  7. Cara kontak email BSI berhasil

Mudah bukan untuk melakukan prosedur cara kontak email BSI ?

Meskipun terbilang mudah, namun sebenarnya lebih cepat jika kalian menghubungi melalui jenis sosial media lainnya seperti Twitter, Instagram, dan Facebook.

Dengan demikian, sangat disarankan nasabah menggunakan prosedur di atas untuk masalah yang tidak terlalu mendesak.

Baca Juga : Kenali 6 Produk BSI Yang Sering Digunakan

Nomor Whatsapp BSI

Email BSI

Selain melalui email, layanan customer service BSI juga bisa dijangkau melalui aplikasi Whatsapp yang kini merupakan salah satu platform komunikasi terpopuler di dunia. 

Bahkan tercatat sebanyak lebih dari 2 miliar pengguna aktif bulanan yang memiliki WhatsApp di smartphone mereka.

Hal inilah yang memungkinkan perusahaan untuk memberikan dukungan pelanggan secara real time. Termasuk bank BSI.

Dengan layanan ini nasabah dapat menjangkau CS tanpa perlu mengunjungi kantor cabang bank, dimana kalian hanya cukup berinteraksi lewat layanan perpesanan Whatsapp saja. 

Layaknya Email BSI, lewat layanan Whatsapp BSI nasabah dapat melakukan pengaduan terkait pelayanan maupun pertanyaan seputar produk-produk BSI

Selain itu, kalian juga bisa mengajukan pertanyaan kapanpun. Sebab, layanan Whatsapp akan aktif selama 24 jam dalam tujuh hari dan menariknya lagi kalian tidak akan dikenai biaya tambahan.

Lantas berapakah nomor whatsapp BSI yang bisa dihubungi ? Untuk nomor resmi whatsapp bank BSI adalah 081584114040.

Karena layanan Call Center BSI ini hanya Chatbot WhatsApp dan bukan melalui CS BSI langsung, maka jenis komunikasi yang dilakukan hanya 1 arah. 

Sehingga nasabah tidak dapat bertanya diluar pilihan-pilihan jawaban yang telah disediakan. Akan tetapi sebagai sumber informasi, Chatbot ini sangat lengkap.

Untuk menghindari kesalahan dalam mengakses WhatsApp BSI, nasabah perlu memperhatikan beberapa hal penting dibawah ini : 

  • No WhatsApp akun bisnis resmi BSI adalah 081584114040
  • Nama Whatsapp akun bisnis resmi adalah Bank BSI
  • Akun resmi BSI memiliki logo Verified 
  • Akun juga memiliki tanda centang hijau pada profilnya
  • Dibagian informasi akun, akan ada informasi mengenai bank BSI

Adapun untuk prosedur cara menghubungi nomor whatsapp BSI adalah sebagai berikut : 

  1. Buka chrome di ponsel
  2. Pastikan sudah menginstall Aplikasi Wa
  3. Paste https://wa.me/6281584114040 pada url chrome 
  4. Pilih opsi “Lanjutkan chat wa”
  5. Tunggu hingga di arahkan ke wa pribadi kalian
  6. Selesai

Baca Juga : 12 Cara Daftar SMS Banking BSI & Syarat

Kenapa Email BSI Lama Mendapat Balasan

Apakah kalian mengalami masalah atau kendala perihal dengan produk atau layanan BSI ? Saat menghubungi BSI melalui email tidak kunjung dibalas ? 

Sudah disebutkan diatas, jika layanan email bank BSI memiliki respon yang lebih lama dibanding dengan platform yang lainnya.

Namun nasabah tidak perlu kuatir, pasalnya masih ada cara lainnya yang dapat digunakan agar terhubung dengan pihak BSI.

Misal dengan menghubungi layanan call center BSI di nomor 14040.Untuk apapun keperluanmu, Call Center BSI dapat membantumu untuk menyambungkan dengan kantor cabang.

No Call Center BSI juga beroperasi selama 24 jam penuh. Sehingga kapan saja kalian membutuhkan bantuan, mereka akan siap sedia untuk melakukannya. 

Jika permasalahan darurat, maka menghubungi no telepon Call Center adalah cara yang tepat.

Demikianlah informasi yang dapat kami sampaikan terkait Email BSI beserta cara menghubunginya.

Semoga bermanfaat.