2 Cara Mengatasi Kartu ATM BCA Tidak Bisa Digunakan 2024

2 min read

Kartu ATM BCA Tidak Bisa Digunakan

Prosedur dari Cara Mengatasi Kartu ATM BCA Tidak Bisa Digunakan perlu diketahui bagi nasabah BCA yang sedang mengalami masalah tersebut. Sebenarnya hal ini sudah biasa terjadi dan terdapat banyak faktor penyebab dari masalah kartu ATM tidak bisa digunakan.

Meskipun sudah biasa terjadi, namun kendala kartu ATM tidak bisa digunakan merupakan permasalahan yang harus diatasi segera agar nasabah bisa melanjutkan kembali kegiatan transaksi. 

Bagi kalian yang sedang mengalami masalah yang satu ini jangan panik, karena pada kesempatan kali ini kami akan mengulas informasi mengenai Cara mengatasi kartu ATM BCA tidak bisa digunakan.

Baca Juga : 3 Cara Menutup Kartu Kredit BCA & Syarat

Cara Mengatasi Kartu ATM BCA Tidak Bisa Digunakan

Cara Mengatasi Kartu ATM BCA Tidak Bisa Digunakan

Sebagai salah satu bank swasta terbesar di Indonesia, BCA telah memiliki jumlah nasabah yang banyak. Sehingga membuat bank tersebut terus berinovasi untuk memberikan pelayanan terbaik bagi nasabahnya.

Setiap nasabah bank BCA pasti memiliki kartu debit yang dapat mereka gunakan untuk bertransaksi baik keperluan setor maupun tarik tunai di mesin ATM.

Akan tetapi ada kalanya nasabah mengalami masalah kartu debit BCA tidak bisa digunakan untuk bertransaksi di mesin ATM.

Tidak perlu khawatir jika kalian termasuk nasabah yang sedang mengalami hal tersebut. Pasalnya Cara mengatasi kartu ATM BCA tidak bisa digunakan cukup mudah dilakukan.

Bank BCA telah memberikan beberapa opsi yang bisa kalian pilih. Bahkan nasabah juga dapat mengatasi masalah tersebut secara online sehingga tidak perlu datang ke kantor BCA.

Berikut metode dari Cara mengatasi kartu ATM BCA tidak bisa digunakan yang dapat kalian pilih : 

Cara mengatasi kartu ATM BCA tidak bisa digunakan Via Halo BCA

Setiap lembaga perbankan tentu mempunyai layanan call center sendiri-sendiri. Adanya layanan tersebut memang disediakan untuk menangani pertanyaan dan keluhan nasabah.

Dalam kasus kartu ATM tidak bisa digunakan, kalian dapat mengatasinya dengan menghubungi customer service BCA dengan tahapan berikut :

  1. Buka aplikasi Halo BCA  
  2. Klik layanan “call” di aplikasi
  3. Pada menu, pilih opsi “perbankan” 
  4. Tunggu hingga terhubung dengan petugas
  5. Utarakan jika salah memasukkan PIN
  6. Pastikan kalian mengingat PIN terakhir
  7. Petugas akan melakukan verifikasi data
  8. Jika sesuai, petugas akan membuka blokir
  9. Tunggu hingga reset ulang PIN selesai
  10. Ganti PIN baru di mesin ATM
  11. Kartu ATM dapat digunakan kembali

Baca Juga : 4 Cara Menggunakan Kartu Kredit BCA Untuk Cicilan

Cara mengatasi kartu ATM BCA tidak bisa digunakan Via Kantor Cabang

Cara Mengatasi Kartu ATM BCA Tidak Bisa Digunakan

Cara mengatasi kartu ATM BCA tidak bisa digunakan melalui kantor cabang merupakan metode yang paling ampuh dilakukan.

Namun sebelum datang ke kantor BCA, persiapkan terlebih dahulu beberapa syaratnya seperti KTP, buku rekening dan kartu ATM. Selanjutnya ikuti tahapan berikut :

  1. Kunjungi kantor bank BCA terdekat 
  2. Ambil no antrian 
  3. Tunggu hingga no antrian dipanggil
  4. Jika sudah dipanggil, datangi CS bank
  5. Sampaikan keluhan yang kalian alami 
  6. Berikan semua persyaratan yang diminta 
  7. CS akan memeriksa rekening yang kalian miliki 
  8. Tunggu dan ikuti seluruh tahapan sesuai panduan CS

Kenapa Kartu ATM BCA Tidak Bisa Digunakan

Penting diketahui, bahwa terdapat banyak sekali masalah yang sering dialami oleh para pengguna kartu ATM BCA sehingga kartu tersebut tidak bisa digunakan kembali.

Adanya masalah ini tentunya menjadi keluhan bagi pengguna, terlebih lagi pada saat itu nasabah harus melakukan transfer maupun tarik tunai pada hari itu juga. 

Umumnya permasalahan kartu ATM tidak dapat digunakan bisa disebabkan oleh beberapa kemungkinan yang harus diketahui agar nantinya kalian bisa mengatasinya dengan mudah.

Adapun jenis penyebab-penyebab tersebut diantaranya adalah sebagai berikut :

Baca Juga : 5 Perbedaan Kartu ATM BCA GPN Dan Mastercard

Status Kartu ATM Pasif

Cara Mengatasi Kartu ATM BCA Tidak Bisa Digunakan

Status kartu ATM yang pasif artinya kartu ATM tersebut tidak pernah digunakan. Hal ini bersifat otomatis, sebab sudah dilakukan secara sistematis.

Masa Aktif Kartu Habis

Kartu ATM juga memiliki masa aktif yang terdapat di bagian depan. Jika masa aktif kartu ATM telah habis, maka otomatis kartu ATM milik nasabah tidak bisa digunakan kembali.

Kartu ATM Rusak

Penyebab lainnya karena kartu ATM telah rusak, seperti misal kartu patah, bagian chip tergores dan kotor. Hal tersebut juga dapat menjadi penyebab kartu ATM tidak bisa digunakan atau error.

Mesin ATM Rusak

Penyebab yang terakhir dapat disebabkan karena mesin ATM error. Ciri-ciri utama dari mesin ATM yang error biasanya kartu ATM tidak bisa masuk.

Kartu ATM Terblokir

Kartu ATM yang terblokir biasanya disebabkan karena kesalahan nasabah dalam memasukkan PIN hingga 3 kali berturut-turut, kalian bisa mengatasinya dengan menghubungi Halo BCA.

Baca Juga : 6 Cara Menonaktifkan Autodebet BCA Di Kantor Cabang

Demikianlah informasi yang dapat kami sampaikan terkait Cara mengatasi kartu ATM BCA tidak bisa digunakan beserta penyebabnya.

Semoga bermanfaat dan membantu.