Kode Bank DBS Dan Cara Transfer Ke BCA Terbaru 2024

2 min read

Kode Bank DBS

Bagi yang belum pernah melakukan transfer ke Bank DBS, mungkin bakalan bingung mengenai berapa kode Bank DBS untuk transfer yang benar.

Dan itu adalah hal wajar, bahkan admin dulu juga sering mengalaminya. Hanya saja bukan terkait kode bank tersebut. Melainkan untuk bank lain.

Yaitu Kode Bank Bukopin.

Saat pertama kali melakukan transfer ke bank lain, tentunya ingatan kita tentang kode tersebut jelas tidak ada, makanya wajar saja jika akhirnya bingung.

Lalu kalau sudah begitu, maka langkah yang paling tepat memang mencari informasinya.

Dan salah satu caranya adalah dengan melihatnya di Internet seperti sekarang ini.

Kode Bank DBS

Kode Bank DBS

Sebelum berbicara lebih jauh mengenai kode bank milik DBS, apakah Anda tahu kalau itu bank apa?

Baca juga: Kode Bank Jenius Dan Cara Transfer Terlengkap

Jadi Bank DBS adalah bank milik swasta yang dimiliki oleh pengusaha luar negeri sehingga memiliki Kantor Pusat di Singapura.

Artinya, secara kasarnya DBS yang ada di Indonesia merupakan cabang yang di Sangapura.

Kehadiran perusahaan tersebut di Indonesia, tentu tidak lepas dari keinginan para petinggi yang ingin memperluas bisnisnya ke Negara lain.

Kemudian karena DBS ini merupakan bank asli dan bukan produk dari bank lain, maka ia juga berhak atas kode banknya sendiri.

Sehingga sampai detik ini, perusahaan tersebut memiliki kode unik yang mewakili identitas dirinya.

Kode Bank DBS

Kode Bank DBS

Kode Bank DBS yang mewakili identitasnya di dalam sistem perbankan Indonesia adalah 046, gunakan angka tersebut hanya saat nasabah membutuhkan kode bank milik DBS.

Baca juga: Kode Bank Seabank Dan Cara Transfer Terbaru

Kondisi butuh yang dimaksud adalah seperti ketika ingin melakukan transfer ke bank tersebut melalui mesin ATM dari bank lain.

Sementara jika Anda ingin melakukan transfer antar sesama rekening DBS, maka kode tersebut tidak perlu dituliskan.

Untuk itu, silahkan gunakan kode tersebut sebagaimana fungsi dan kegunaanya.

Dan kalau diperlukan, maka bisa dicatat agar tidak panik saat lupa.

Cara Transfer Bank DBS Ke BCA

Kode Bank DBS

Penggunaan kode Bank DBS hanya diperuntukan ketika DBS menjadi bank tujuan, sementara kalau jadi pengirim, maka nasabah tidak terlalu memerlukannya.

Baca juga: Kode Bank NTB Syariah & Transfer Ke BCA Terbaru

Kemudian berbicara mengenai pengiriman uang, sebenarnya Bank DBS juga mendukung transaksi transfer antar Bank.

Salah satunya adalah melakukan transfer ke Bank BCA.

Lalu untuk tutorial yang harus diikuti, maka silahkan lihat cara transfer Bank DBS ke BCA yang benar:

  1. Ambil Kartu ATM yang dimiliki
  2. Pergilah ke gerai ATM terdekat
  3. Masukkan Kartu ATM DBS
  4. Masukkan PIN yang benar
  5. Pilih Menu Transaksi Lainya
  6. Klik Menu Transfer, lanjut dengan Transfer Antar bank
  7. Masukkan kode bank BCA
  8. Tuliskan No Rekening BCA
  9. Atur jumlah uang yang bakal Anda transfer
  10. Kemudian cek kebenaran data yang di masukkan
  11. Jika sudah, konfirmasi transfer dengan menuliskan PIN kembali
  12. Bila berhasil, umumnya akan muncul struk transaksi
  13. Keluarkan Kartu dan ambilah beserta struknya

Karena ini yang menjadi tujuanya adalah bank lain, maka kode Bank DBS tidak perlu dipakai.

Dan justru memang harus menginput data kode bank sesuai tujuannya.

Transfer Dari DBS Ke BCA Berapa Lama

Transfer dari DBS ke BCA hanya membutuhkan waktu beberapa detik saja, apalagi jika menggunakan layanan BI Fast, maka akan sangat cepat sampainya.

Baca juga: Kode Bank Mandiri Taspen & Cara Transfer Terbaru

Jadi misalkan Anda sudah berhasil melakukan transfer sampai muncul pemberitahuan transfer “Sukses”

Nah seandainya Anda bisa, coba selang 1 detik, segera cek saldo di rekening penerima.

Cek apakah saldo bertambah karena menerima kiriman uang atau tidak.

Namun umumnya, meski itu dilakukan dalam waktu 1-5 detik, maka kebanyakan uangnya sudah masuk. Karena memang prosesnya sangat cepat.

Perlu diketahui, kalau urusan transfer, selama sedang tidak ada gangguan apapun, maka secara normal akan berlangsung dalam hitungan sepersekian detik.

Sementara jika sedang ada ganguan dari salah satu bank, entah itu di kubu penerima atau pengirim, maka umumnya akan terjadi delay.

Dan delay ini, tergantung dari gangguan yang jadi penyebabnya.

Biaya Transfer DBS ke Bank Lain

Biaya transfer dari Bank DBS ke bank lain adalah Rp2.500 untuk layanan BI Fast dan Rp6.500 untuk yang menggunakan layanan biasa.

Umumnya sebelum Anda memasukan kode bank DBS atau yang lainnya, maka akan muncul pemberitahuan untuk apakah nasabah memilih layanan biasa atau BI Fast.

Nah nantinya jika nasabah sudah memilih salah satu, maka efeknya kemana mana.

Yang pertama jelas terkait biaya yang harus dikeluarkan, dan untuk tarifnya sesuai penjelasan tadi.

Kemudian yang kedua adalah perihal limit, sebab kalau misalkan Anda menggunakan BI Fast, maka minimal transfernya hanya Rp 1.

Sedangkan untuk maksimalnya, boleh sampai Rp250 juta.

Sementara jika pakai layanan biasa, maka limit transfer minimal adalah Rp10.000.000. Sedangkan untuk maksimalnya, bisa mencapai Rp25 juta (tergantung jenis Kartu ATM)

Nah itulah beberapa hal yang berkaitan dengan kode bank dan informasi lainnya. Semoga bermanfaat yah.