Limit Transfer BCA Gold & Biaya Admin Terbaru 2024

2 min read

Limit Transfer BCA Gold

Limit Transfer BCA Gold penting untuk diketahui bagi calon nasabah yang tertarik untuk membuka ATM BCA Gold. Adanya ketentuan limit transfer tersebut dilakukan sebagai langkah keamanan dari pihak perbankan bagi nasabah. 

Dengan adanya limit maksimal transfer BCA Gold, maka akan terdapat jumlah batas maksimal untuk transaksi transfer dari setiap nasabah.

Untuk informasi selengkapnya mengenai Limit Transfer BCA Gold, silahkan simak uraian dibawah ini.

Baca Juga : 12+ Cara Mengaktifkan Mastercard BCA & Limit

Limit Transfer BCA Gold

Limit Transfer BCA Gold

Sudah diketahui bahwa besaran limit transfer atau batas transfer dapat ditentukan dari jenis kartu ATM yang nasabah gunakan. 

Oleh sebab itu masing-masing jenis kartu ATM BCA memiliki ketentuan limit yang berbeda. Begitupun dengan BCA Gold.

Tentu saja, nasabah harus mencermati hal tersebut agar tidak sampai terjadi gagal transaksi, terlebih pada saat kondisi darurat.

Di sisi lain, bagi nasabah pemilik rekening, kebijakan ini juga bisa membantumu agar lebih bijak dalam mengelola uang. Terlebih jika kalian cukup konsumtif.

Lalu, berapa Limit Transfer BCA Gold ? Untuk mengetahui jawabannya, silahkan simak uraian berikut ini :

  • Limit tarik tunai = Rp 10 juta
  • Limit setor tunai = Rp 80 juta
  • Limit transfer BCA ke sesama BCA = Rp 75 juta
  • Limit transfer BCA ke rekening BCA valas = Rp 75 juta
  • Limit transfer BCA ke rekening bank lain = Rp 20 juta
  • Limit debit EDC = Rp 75 juta

Bagaimana jika nasabah BCA Gold melakukan transfer dengan melebihi ketentuan di atas ?

Secara otomatis sistem akan menolak dan memberi notifikasi pada nasabah jika transaksi yang sedang dilakukan telah melebihi batas yang ditentukan.

Limit Transfer BCA Gold Ke Bank Lain

Biasanya untuk informasi perihal limit transfer baik ke sesama bank atau ke lain bank, akan diketahui calon nasabah saat akan membuka tabungan di kantor cabang.

Bagi pembaca nasabah bank BCA yang memegang kartu ATM BCA Gold, simak rincian limit transfer BCA Gold ke bank lain pada tabel berikut :

Metode TransferLimit Transfer
ATMRp 20 juta
Mobile BankingRp 15 juta
Internet BankingRp 20 juta

Layaknya ketentuan pada bank lainnya, saat melakukan transfer dari BCA ke bank lain nasabah BCA juga akan dikenakan biaya administrasi. 

Yang mana biaya administrasi tersebut akan dipotong secara otomatis setelah sejumlah uang berhasil ditransfer.

Baca Juga : 2 Cara Daftar Reksadana BCA: Bunga & Keuntungan

Limit Transfer BCA Gold Via Mobile Banking

Tak hanya melalui ATM saja, saat nasabah akan melakukan transfer melalui layanan mobile banking BCA kalian juga perlu mengetahui ketentuan limit transfernya.

Bagi nasabah BCA yang belum mengetahui informasi tersebut, berikut rincian limit transfer BCA melalui m-banking yang dilansir dari laman resminya :

  • Limit transfer Kartu Silver = Rp 10 juta
  • Limit transfer Kartu BCA Gold = Rp 15 juta
  • Limit transfer Kartu BCA Platinum = Rp 25 juta 
  • Limit transfer Kartu BCA Xpresi = Rp 10 juta

Bagi kalian yang bertransaksi menggunakan layanan mobile banking, perhatikan pula jam maintenance bank (malam hari). 

Pada waktu tersebut, nasabah tidak akan bisa melakukan transaksi sehingga harus menunggu hingga jadwal jam maintenance selesai.

Biaya Admin BCA Gold

Limit Transfer BCA Gold

Selain pentingnya mengetahui limit transfer, umumnya ada hal lain yang juga penting untuk calon nasabah ketahui yakni perihal informasi biaya admin bank tersebut.

Dengan fasilitas terkait limit lebih besar, biaya admin BCA Gold juga tentu lebih besar pula dibandingkan dengan kartu ATM BCA Silver.

Namun jika dibanding dengan BCA Platinum, admin BCA Gold atau potongan kartu BCA Gold tentunya lebih rendah. Berikut rinciannya :

  • Biaya admin BCA Gold (Mastercard) = Rp 17.000 
  • Biaya admin BCA Gold (GPN) = Rp 16.000 
  • Denda saldo dibawah saldo minimum = Rp 25.000 
  • Biaya pembuatan kartu = Rp 15.000

Baca Juga : Tabungan Berjangka BCA: Cara Buka, Simulasi & Bunga

Cara Membuka Rekening BCA Gold

Umumnya Cara Membuka Rekening BCA Gold memiliki prosedur yang sama saja dengan jenis rekening lainnya.

Yang membedakan hanyalah pada syarat ketentuan seperti rincian berikut :

  • Usia lebih dari 17 tahun / sudah menikah
  • Warga Negara Indonesia 
  • Menyiapkan KTP atau Paspor
  • Memiliki NPWP
  • Setoran awal minimal Rp 10 juta

Adapun untuk tahapan membuka rekening BCA Gold adalah sebagai berikut :

Cara Membuka Rekening BCA Gold Di Kantor Cabang 

  1. Kunjungi kantor BCA 
  2. Pergi ke meja CS bank
  3. Sampaikan tujuan untuk buka rekening
  4. Petugas akan memberikan form registrasi
  5. Bayar saldo minimal 
  6. Tunggu proses hingga selesai 

Cara Membuka Rekening BCA Gold Via Mobile Banking

  1. Buka BCA mobile
  2. Klik “Buka Rekening Baru”
  3. Pilih jenis tabungan
  4. Lengkapi form dokumen 
  5. Pilih jenis kartu ATM 
  6. Pilih cabang rekening terdaftar 
  7. Lakukan verifikasi dengan panggilan video 
  8. Ikuti instruksi hingga proses selesai

Baca Juga : Bank Digital BCA & Perbedaan Dengan BCA Konvensional

Demikianlah informasi yang dapat kami sampaikan terkait Limit Transfer BCA Gold dan biaya adminnya.

Semoga bermanfaat. Sekian dan terimakasih.